Asah Keterampilan Disabilitas, Pemprov Kalsel Bersinergi Dengan BPJS Ketenagarkerjaan Berikan Pelatihan Tata Boga




Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan, Irfan Sayuti melalui Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan, Hasnan Ash Siddieqy mengatakan pelatihan tata boga yang bersinergi dengan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Banjarmasin bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan peluang kerja para penyandang Disabilitas.
“Ini merupakakan salah satu upaya pemenuhan kebutuhan dasar untuk meningkatkan kesejahteraan mereka,” ucapnya, Banjarbaru, Senin (28/4/2025).
Dirinya menerangkan, Pemprov Kalsel terus berupaya menyediakan pendampingan dan layanan lainnya untuk mendukung penyandang disabilitas dalam mengakses dunia kerja, termasuk bursa kerja khusus dan informasi tentang peluang kerja.
Untuk itu, dirinya mengharapkan ke depannya pelatihan seperti ini bisa lebih ditingkatkan, karena kita melihat sudah banyak kegiatan ini yang dapat diterima oleh perusahaan untuk menerima hasil pelatihan.
Sementara itu, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Banjarmasin, Murniati menuturkan sesuai dengan UU No 08 tahun 2016 bahwa setiap perusahaan diwajibkan memperkerjakan penyandang disabilitas, sehingga kami bekerjasama dengan Pemprov Kalsel untuk memberikan pelatihan untuk penyandang disabilitas dengan harapan para peserta dapat meningkatkan SDM.
“Harapannya para peserta ini bisa mendapatkan kesetaraan dengan para pencari kerja yang lainnya untuk mendapatkan tempat bekerja sesuai dengan kebisaan mereka masing – masing,” harapnya.
Lebih lanjut, Kepala Bidang Pembinaan Pelatihan Penempatan Produktivitas Tenaga Kerja (P4TK), Indah Fajarwati menjelaskan ada 10 peserta yang ikut pelatihan kali ini, yang mana mereka telah melalui tahapan seleksi dari yang mendaftar sebanyam 24 orang.
Ia pun bersyukur ada beberapa peserta yang ikut pada pelatihan ini dapat diserap langsung oleh perusahaan – perusahaan untuk dapat bekerja seperti para tenaga kerja lainnya.
“Kami sangat mendorong kepada perusahaan yang ada di Kalimantan Selatan agar bisa menyerap para tenaga kerja penyandang disabilitas, karena mereka juga memiliki skill yang sama seperti tenaga kerja pada umumnya,” pungkasnya. MC Kalsel/usu
sumber : diskominfomc.kalselprov.go.id